SERANGAN JANTUNG ROHANI
Paman Tom mengidap penyakit jantung. Para dokter telah memperingatkannya supaya berhati-hati. Oleh karena itu ketika sanak-keluarganya mendengar, bahwa ia mendapat warisan satu milyar dollar dari salah seorang saudaranya yang telah meninggal, mereka takut menyampaikan kabar itu kepadanya. Jangan-jangan ia nanti mendapat serangan jantung.
Maka mereka minta bantuan kepada pastor setempat, yang meyakinkan mereka, bahwa ia pasti menemukan jalan keluar. "Begini, Tom," kata pastor paroki kepada orang yang sakit jantung itu. "Seandainya Tuhan bermurah hati menghadiahkan satu milyar dollar kepadamu, akan kau apakan uang sebanyak itu?"
Ilustrasi Harta Warisan. sumber : di sini
Paman Tom berpikir sebentar, lalu tanpa ragu berkata: "Setengahnya akan kuberikan kepada Gereja, Pastor!"
Ketika mendengar perkataan itu, pastor paroki mendapat serangan jantung.
Sungguhkah ia memperkembangkan Kerajaan Allah atau dirinya sendiri?
Kerajaan Allah dapat berkembang sendiri tanpa usaha dan kecemasan kita.
Waspadalah terhadap kecemasanmu! Itu menunjukkan kepentingan-mu sendiri, bukan?
Sumber :
Burung Berkicau,
Anthony de Mello SJ,
Yayasan Cipta Loka Caraka,
Cetakan 7, 1994
Tidak ada komentar:
Posting Komentar